Lirikanmu

Setelah Tiga Tahun, John Mayer Kini Persiapkan Album Baru

Posted 22-03-2021 15:25  » Team Lirikanmu
Foto Caption: Penyanyi AS, John Mayer. (photo/Instagram/@johnmayer)

INDOZONE.ID - Penyanyi Amerika Serikat, John Mayer kabarnya sedang mempersiapkan album ke delapan, 
seminggu setelah berkolaborasi dengan Maren Morris di Grammy Awards 2021.

Bocoran mengenai album ke delapan ini juga disebutkan dalam Instagram Story John Mayer. 
Penyanyi 43 tahun itu mengatakan telah merekam dan menyelesaikan aransemen lagunya.

Pelantun lagu New Light itu pun menggoda penggemarnya dan berkata, "Saya rasa saya akan mengeluarkan cuplikan single-nya,".
Meski begitu, belum ada informasi rinci mengenai album John Mayer di media sosialnya.

John Mayer terakhir kali merilis album pada tahun 2017. 
Album ke tujuh berjudul "The Search for Everything" itu menempati peringkat dua di tangga lagu Billboard 200.

Dengan lagu "Search" John Mayer menjadi musisi pertama yang merajai tangga lagu Album Top Rock Billboard dalam kurun waktu satu tahun.

Dikutip dari indozone.id