Lirikanmu

Gitar Frankenstrat Milik Eddie Van Halen Akan Dilelang

Posted 12-04-2021 15:11  » Team Lirikanmu
Foto Caption: Seorang reporter memotret Frankenstein, gitar yang digunakan Eddie Van Halen, pada pameran Play It Loud: Instruments of Rock and Roll di Metropolitan Museum of Art di New York pada 1 April 2019.(AFP/DON EMMERT)

KOMPAS.com- Gitar paling ikonik Eddie Van Halen yakni Frankenstrat bakal dilelang di Heritage Auctions. 

Dilansir Rolling Stone, Senin (12/4/2021), kabar tersebut tersiar pada Minggu waktu setempat. Sebelumnya gitar itu telah diberikan kepada Leslie West, gitaris band rock Mountain. 

“Kramee striker/ Ripley Rosewood Fingerboard Frankenstrat Solid Body Elecric guitar,” tulis Heritage Auctions di situs resminya.

“Dicat, disemprot dan bergaris tangan,” tambahnya. 

Seperti diketahui, pada akhir tahun 80an, Van Halen memberikan gitar tersebut kepada Leslie West dari Mountain. 

“Leher gitar (dari kayu) Rosewood, dilengkapi dengan surat asli,” tulis Heritage Auctions lagi. 

Gitar Frankenstrat dibuat oleh gitaris Steve Ripley pada 1984 khusus untuk Eddie Van Halen.

Nama Frankenstrat sendiri merupakan gabungan dari monster Franskenstein dan gitar seri Stratocaster merek Fender. 

Frankenstrat tujuan menggabungkan suara klasik ala gitar merek Gibson dan pelengkap fisik fungsional ala Stratocaster. 

Selain gitar Frankenstrat, ESP 400 yang dimainkan Kirk Hammett dalam video One Metallica, salah satu gitar Cloud putih Prince dan Michael Jackson's Gitar Flying V dari video Scream.

 

Dikutip dari kompas.com/hype